FH UTM Berhasil Jalin Kerjasama dengan PPAT/Notaris Acik Bangkalan

BANGKALAN, KOREK.ID – Mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura (UTM) melakukan kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) yang dilaksanakan di Kantor PPAT/Notaris Acik Kurniayati, S.H., M.H., M.Kn., Kabupaten Bangkalan, Senin (27/11/23).

Dalam praktek kerja lapangan Mahasiswa UTM tersebut di dampingi Dosen Dewi Muti’ah, S.H, M.H. sebagai perwakilan kerjasama fakultas dan Notaris Acik Kurniayati, S.H., M.H., M.Kn. melakukan penandatanganan perjanjian kerjasama (MoU), kerjasama tersebut seiring berakhirnya masa PKL mahasiswa FH UTM selama 23 hari kerja.

Bacaan Lainnya

Menurut Mahasiswa PKL Fakultas Hukum UTM, Rahma Dwi Pangastuti menyampaikan kegiatan itu bentuk berakhirnya masa PKL Mahasiswa Fakultas Hukum dan dikemas dengan penandatanganan perjanjian Kerjasama.

“Iya itu sebagai bentuk berakhirnya masa PKL dari Fakultas Hukum Universitas Trunojoyo Madura, jadi pihak Universitas bersama Notaris Acik melakukan penandatangan perjanjian Kerjasama,” ujarnya.

Lanjut itu, Mahasiswa PKL dan pihak Fakultas Hukum UTM mengucapkan terimakasih atas kesempatan yang diberikan oleh notaris kepada mahasiswa PKL untuk melakukan PKL di Kantor notaris ini. Serta tidak lupa juga ucapan terimakasih atas ilmu dan keterampilan yang diberikan dan diajarkan kepada mahasiswa PKL selama masa PKL.

Sementara itu, PPAT/Notaris Acik Kurniayati S.H., M.H., M.Kn. mengatakan pihaknya siap memberikan dukungan atas program PKL ini.

“selama saya bisa membantu untuk kegiatan akademik, akan saya bantu,” ujarnya.

Acik sapaan akrab dari Pimpinan PPAT/Notaris berharap, mudah-mudahan ilmu yang didapatkan selama PKL di kantor notaris dapat menambah wawasan dan bermanfaat untuk kedepannya terutama untuk bekal pada saat masuk dunia kerja.

“pengalaman dan ilmu yang bisa mahasiswa dapatkan di kantor ini semoga bisa bermanfaat dan menjadi bekal di dunia kerja nantinya,” pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *