BANGKALAN, KOREK.ID – Polisi menangkap pelaku jambret kalung emas bocah FZ usia 3 tahun asal Kelurahan Kemayoran Kecamatan/Kabupaten Bangkalan.
Pelaku RH (23), Warga Desa Sabiyan, Kecamatan/Kabupaten Bangkalan ditangkap Polisi saat hendak menjual kalung emas hasil curiannya di Pasar Pecinan Bangkalan, Selasa (27/4).
Kasat Reskrim Polres Bangkalan AKP Sigit Nursiyo Dwiyugo menerangkan, pelaku diamankan petugas yang sedang melakukan patroli di pasar Pacinan Bangkalan.
“Kejadiannya sekitar pukul 10.00 WIB,” papar Sigit kepada awak media.
Sigit menambahkan, mulanya pelaku mengambil kalung emas milik FZ saat korban duduk di depan rumahnya. Didepan rumah korban terpasang kamera CCTV. Sehingga, aksi pencurian pelaku terekam di kamera pengintai tersebut.
“Kebetulan di rumah korban ada CCTV-nya, jadi orang tua korban langsung melihat dan mengenali pelaku, sehingga korban mengejar tersangka dan bertemu di Pasar Pecinan,” tambah dia menjelaskan.
Sigit mengatakan, orang tua korban sudah menduga bahwa pelaku akan menjual kalung hasil curiannya di Pasar Pacinan Bangkalan.
“Tersangka ditemukan di Pasar Pecinan dan kemudian berhasil diamankan petugas,” tutupnya.