BANGKALAN, KOREK.ID – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional Jawa Timur menggelar road show rapat konsolidasi secara marathon di 38 Kabupaten dan kota di Jawa Timur. Jum’at (21/07/23) malam.
Dengan tema Road Show Satu Kata Satu Hati Jatim Basis PAN, DPW PAN Jatim menghelat acara tersebut di resto Dapur Sambal Bangkalan yang diikuti oleh 18 DPC Se-Bangkalan.
Ketua DPW PAN Jatim, Ahmad Rizki Sadig kepada media mengatakan bahwa kegiatan road show ini dilakukan untuk memperkuat konsolidasi pasca pendaftaran Bacaleg beberapa saat yang lalu.
“Bangkalan ini kabupaten ke-21 yang kita kunjungi untuk konsolidasi partai di 38 kabupaten kota, harusnya Madura ini minggu yang lalu tapi karena saya ada halangan maka hari ini baru terlaksana,” ucapnya.
Rizki Sadig juga mengungkapkan ingin memastikan persiapan para bacaleg pasca pendaftaran dan terus berkoordinasi terkait konsep-konsep kemenangan yang sudah disampaikan pada rapat-rapat terdahulu.
“Tentunya memang persiapan pasca pendaftaran bacaleg kemarin, terus proses konsolidasi untuk memastikan kerja-kerja calon di lapangan dan seluruh konsep-konsep kemenangan yang sudah disampaikan di dalam rapat-rapat koordinasi kita beberapa waktu yang lalu. Kita ingin samakan frekuensinya dalam sebuah bingkai satu kata satu hati untuk mewujudkan Jawa Timur minimal satu dapil 1 kursi, dimana hingga saat ini dari 216 dapil kita masih baru terisi 91,” pungkasnya.
Senada dengan Rizki Shadig, ketua DPD PAN Kab. Bangkalan Moch. Aziz merasa bersyukur atas kegiatan ini, dimana DPW memberikan penguatan di Bangkalan demi tercapainya target tersebut.
“Iya kita bersyukur pada hari ini DPW datang memberikan penguatan-penguatan kepada kita, kepada apa yang kita cita-citakan bersama tentu seperti yang disampaikan pak ketua DPW, minimal kita punya satu perwakilan di setiap dapil itu, insyaAllah menjadi target minimal kami dan kita berharap semua kader terus bekerja keras untuk mencapainya,” ungkap pria yang juga anggota DPRD Jatim ini.